MAKASSAR – Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Sastra Universitas Sawerigading (UNSA) Makassar di bawah pimpinan Rektor Prof. Dr. A. Melantik Rompegading, S.H., M.H menggelar rapat evaluasi akhir kelengkapan administrasi borang S-1 PBI pada Jum’at, (24/2/2023) di ruangan Dosen Fakultas Sastra UNSA.
Hal ini dikonfirmasi oleh Dekan Fakultas Sastra Universitas Sawerigading Makassar, Fentry Hernaningsi Ruing, S.S., M.Hum kepada media simakberita.com.
Menurut beliau, kelengkapan administrasi dan data borang tersebut telah mencapai 90% untuk pengisian kriteria 1-9 sesuai dengan ketentuan LAMDIK di antaranya K1 (visi, misi, tujuan, dan strategi) K2 (tata pamong, tata kelola, dan kerja sama), K3 (mahasiswa), K4 (sumber daya manusia), K5 (keuangan sarana dan prasarana). K6 (Pendidikan), K7 ( Penelitian), K8 (Pengabdian Kepada Masyarakat, K9 (Keluaran dan Capaian Tridharma).
“jadi kami bersama tim borang prodi PBI telah memaksimalkan kelengkapan admininstrasi terkait kriteria 1-9 yang telah di audit oleh TIM Audit Mutu Internal Universitas Sawerigading Makassar. Keseluruhan kelengkapan tersebut selanjutnya akan di-upload di laman Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan (LAMDIK)” Ungkapnya.
Fentry, sapaan akrab dekan Fakultas Sastra UNSA Makassar, berharap jika dokumen penyusunan borang telah telah berhasil terupload, maka langkah selanjutnya adalah menunggu visitasi tim asesor dari LAMDIK yang diharapkan dapat dilaksanakan dalam waktu dekat.
“tentu dengan ter-uploadnya semua dokumen yang rampung di laman LAMDIK, maka kami berharap agar tim assessor LAMDIK dapat meng-akreditasi prodi kami dengan hasil yang maksimal” Harapnya.